Jumat, Mei 3, 2024
BerandaBeritaLiza Kurniati, Sosok "Kartini" Pejuang Kelestarian Lingkungan Hidup dari Pemalang

Liza Kurniati, Sosok “Kartini” Pejuang Kelestarian Lingkungan Hidup dari Pemalang

PEMALANG, Kamis (21/4/2022) –  Dinilai mempunyai semangat sosok ‘Kartini’ masa kini, Liza Kurniati asal Pemalang mendapat penghargaan ‘Perempuan Berjasa dan Berprestasi’ atas dedikasinya di bidang lingkungan hidup. Pemberi penghargaan sendiri berasal dari OASE-KIM (Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Indonesia Maju), organisasi istri para menteri dan juga Ibu Negara. Penghargaan digelar bersamaan perayaan hari Kartini tahun 2022 di Pendopo Kabupaten Magelang, Provinsi Jawa Tengah, diserahkan langsung istri Gubernur Jateng Ganjar Pranowo, Siti Atikoh Supriyanti.

Dia sudah aktif berkegiatan sejak 2014 dengan menginisiasi pencegahan kebakaran hutan. Selain vokal pada isu penyelamatan alam, ‘MPA Rimba Slamet’ menjadi pionir dalam acara pecinta alam seperti LLA (Lomba Lintas Alam) dan pendakian gunung. Desa Jurangmangu, tempat tinggal Liza terletak di lereng sebelah utara Gunung Slamet. Desa tersebut merupakan desa wisata yang menawarkan konsep wisata adventure. Baik itu bersepeda maupun berjalan ataupun berlari dengan landscape pegunungan.

Terpisah, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Pemalang, Raharjo, mengapresiasi  yang dilakukan oleh Liza Kurniati bersama rekan-rekannya. “Saya turut bangga dan mengapresiasi atas pengabdiannya dalam pelestarian alam yang telah dilakukan. Semoga wilayah-wilayah (desa) lain dapat mengikuti,” terangnya. “Saya katakan Liza Kurniati adalah wanita hebat, berprestasi. Dia adalah Kartini lingkungan hidup Kabupaten Pemalang, semoga dapat diikuti Kartini-Kartini lainnya,” sambung Raharjo.

 

Ref : https://regional.kompas.com/read/2022/04/21/142651978/liza-kurniati-sosok-kartini-pejuang-kelestarian-lingkungan-hidup-dari.

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments